Asuransi Kerugian Kapal Costa Rp 4,1 Triliun
- Tuesday, January 17, 2012, 21:13
- Insurance News, Maritime Casualty
- Add a comment
Carnival Corporation, induk perusahaan pemilik operator kapal pesiar Costa Concordia, bersama dengan pemegang asuransi menghitung kerugian yang dialami akibat musibah karamnya kapal. Penghitungan akan dilakukan di London Stock Exchange sejak Senin 16 januari 2012.
Nilai asuransi Costa Concordia adalah £ 335 juta atau sekitar Rp 4,1 trilyun. Asuransi diberikan oleh sejumlah perusahaan, salah satunya adalah XL Group yang merupakan anak perusahaan Lloyd. Perusahaan asuransi Inggris, RSA dan perusahaan asuransi Italia, Generali, juga ambil bagian.
Kerugian yang dialami oleh Carnaval Corporation meliputi kerusakan mesin dan lambung kapal, dan ganti rugi atas tewas dan cederanya penumpang maupun awak kapal. Namun seperti banyak perusahaan pelayaran lainnya, Carnival memilih untuk mengasuransikan sebagian kecil dari jasanya. Asuransi tidak diberikan secara menyeluruh.
Kapal Costa Concordia karam akibat menabrak karang di dekat Pulau Giglio, Italia, Jumat 13 Januari 2012. Akibatnya, lambung kapal robek sepanjang 50 meter. Kapal pesiar itu mengangkut 4.000-an penumpang dan awak kapal. Mereka terdiri dari seribu penumpang asal Italia, 500 warga Jerman, 160 asal Perancis, 126 warga Amerika, dan sekitar seribu awak kapal. (lihat:Foto-foto: Tragedi ‘Titanic’ Costa Concordia)
Foto: Kapal pesiar mewah Costa Concordia pada posisi miring setelah karam di perairan Pulau Giglio, Italia, Sabtu (14/1). AP Photo/Enzo Russo
Baca original source: http://www.tempo.co/hg/bisnis/2012/01/17/brk,20120117-377772,id.html
INDEPENDENT.CO.UK |USATODAY | SATWIKA MOVEMENTI
Berita Terkait
Ini Kisah WNI Penumpang Costa Concordia
Kesaksian ABK Indonesia: Air Masuk Tak Secepat Titanic
Pemilik Costa Concordia Salahkan Kapten Kapal
Costa Concordia Karam, Carnival Rugi Rp 800 Miliar
Kapten Costa Concordia Kepergok Minum di Bar
Kronologi Kandasnya Costa Concordia
About the Author
Write a Comment
Gravatars are small images that can show your personality. You can get your gravatar for free today!